Hadir dalam acara ini antara lain Camat Mandor, Arjudin, Kades Mandor Robertus Haryanto, Kades Kerohok Helena Tri Wahyuni, perwakilan Danramil Mandor Serda Boma Bayu, Kepala BPP Mandor Bariel Marpaung, sejumlah personel Polsek Mandor, PPL se-Kecamatan Mandor, dan Ketua KWT Kecamatan Mandor.
Dalam sambutannya, Kapolsek IPTU Yulianus menyatakan komitmen penuh Polsek Mandor untuk mendukung percepatan ketahanan pangan sesuai program Presiden. "Kami siap bersinergi dengan seluruh stakeholder agar ketahanan pangan di Kecamatan Mandor dapat terwujud secara optimal," tegasnya.
Sebagai langkah konkret, Kapolsek menyebutkan bahwa Desa Mandor dan Desa Kerohok telah dipilih sebagai desa percontohan. Kedua desa ini dinilai siap dari segi lahan, tanaman, hingga hasil panen. "Kami terus mengajak masyarakat, kelompok tani, dan Kelompok Wanita Tani (KWT) untuk memanfaatkan lahan produktif, termasuk pekarangan rumah," ujarnya.
Setelah zoom meeting, rombongan Forkopimcam Mandor meninjau kebun KWT Desa Mandor dan melakukan penanaman bibit cabai sebagai simbol dimulainya program tersebut. "Ini adalah bukti nyata langkah bersama untuk mendukung ketersediaan pangan," tambah Kapolsek.
Melalui program ini, diharapkan Mandor mampu menjadi contoh dalam memanfaatkan potensi lokal demi memperkuat ketahanan pangan secara berkelanjutan.
Rilis, Alx , Polsek Mandor
Diterbitkan oleh KalbarPos.com (Ya’ Syahdan)